curhat dan diary online berkedok blog

Senin, 13 Juni 2016

Mendaki Gunung Seminung

Juni 13, 2016 Posted by Anonim No comments
Assalamualaikum Wr.Wb
Selamat siang semuanya..

 

Setelah sekian lama tidak mengupdate isi blog ini, akhirnya pada siang ini saya bisa meluangkan waktu untuk berbagi, semoga yang membaca bisa terhibur :v walaupun tujuannya bukan untuk menghibur :3 baiklah pada kesempatan ini saya akan bercerita tentang pengalaman saya dan teman-teman saat mendaki gunung Seminung. Baiklah saya langsung mulai cerita nya ya :3
Awalnya saya dan teman saya (Azmin) membuat sebuah rencana tentang sebuah pendakian ke gunung Dempo, karena pada saat itu kami memiliki waktu libur yang panjang, namun karena terlalu banyak halangan dan sepertinya bukan waktu yang tepat maka rencana kami tersebut dibatalkan. Dan beberapa waktu yang lalu, Azmin akhirnya memiliki waktu untuk bisa mendaki gunung namun bukanlah gunung Dempo melainkan gunung Seminung yang terletak di Kab.OKU Selatan,  tapi sayang sekali saya ada kegiatan yang tidak bisa ditinggalkan sehingga saya belum bisa mendaki gunung bersama mereka. Setelah mereka mendaki gunung dan menunjukkan foto mereka di puncak gunung Seminung dengan pemandangan yang sangat indah, ditambah dengan timeline facebook yang penuh dengan foto-foto pemandangan dari puncak gunung Seminung membuat saya semakin tertarik dan tertantang untuk bisa mendaki gunung Seminung.

Dan setelah melakukan berbagai rapat dan paksaaan akhirnya kami memutuskan untuk mendaki gunung Seminung , disini ternyata tidak hanya saya yang sangat ingin mendaki gunung Seminung karena ada 2 teman saya lainnya (Ridho dan Bandi) yang sangat ingin pula mendaki gunung Seminung. Rencananya kami akan melakukan pendakian pada hari Sabtu dan Minggu, 7-8 Juni 2016. Sebelum melakukan perjalanan pada awalnya kami berencana untuk mengajak beberapa teman cewek kami (bukan pacar) untuk ikut serta dalam pendakian ini, namun karena ada beberapa hal mereka tidak jadi ikut. Dan tibalah pada hari Sabtu kami berkumpul di rumah Azmin sekitar Pukul 09.00 WIB. Setelah barang-barang, makanan lengkap, kamipun melakukan perjalan ke desa Kota Batu, Kec.Warkuk Ranau Selatan, setelah sampai disana kami langsung menuju ke rumah Paman Bandi untuk beristirahat. Setelah beristirahat siangnya kami langsung melanjutkan perjalanan menuju ke mushola PANDAWA (Pemandu Wisata) gunung Seminung , setelah sampai ke mushola PANDAWA kami langsung disambut oleh kakak-kakak yang ada disana, setelah mengurus parkiran motor kami pun berdoa untuk memulai pendakian. Dan pendakian pun dimulai.
Saat kami melihat tulisan Pintu Rimba gunung Seminung disini kami semakin tertantang untuk bisa sampai ke puncak gunung Seminung. Namun apa yang menjadi ekspetasi kami tidak lah sesuai dengan realita :v , belum setengah perjalanan kami sudah kecapekan :3 kami pun melanjutkan perjalanan dengan sistem LLS (Lima Langkah Stop) dan dengan sistem seperti itu, puncak gunung Seminung yang dengan pendakian normal bisa sampai selama 3 jam, menjadi 3 jam lebih karena kami tidak mendaki secara normal (maaf bahasanya terlalu ribet). Yang pada intinya karena kami kebanyakan istirahat kami memerlukan waktu yang lebih agar bisa sampai ke puncak, parahnya lagi tas kami berisikan berbagai alat dan barang sehingga kami keberatan saat membawanya. Dan hari pun mulai gelap, sudah mulai berkabut, dan jalan menuju puncak seminung yang semakin terjal sedikit mematahkan semangat kami, semangat saya khususnya. Saya tidak yakin bisa sampai kepuncak, namun perkataan Azmin membuat semangat itu menggebu-gebu kembali :v (Dia berkata bahwa untuk sampai kepuncak hanya tinggal dari gerbang SMA ke kantin bawah, yang sekolah di SMA N 1 Mda pasti tahu jarak nya) namun perkataannya itu adalah kebohongan yang sangat besar :v karena puncaknya masih jauh sekali, dan setelah mengerahkan seluruh tenaga yang tersisa akhirnya kami bisa sampai ke puncak gunung seminung :3 

Lalu kami menegakkan tenda, untungnya beberapa dari teman saya yang ikut mendaki adalah anak pramuka (Azmin, Panji, Subandi) oh iya, sampai lupa saya belum memperkenalkan siapa saja yang ikut kami mendaki :v kami mendaki sebanyak 6 orang dengan jenis kelamin yang sama :3 yaitu saya sendiri, Azmin, Panji, Ridho, Bandi, dan juga Gery. Baik lanjut ke cerita setelah menegakkan tenda kami pun berganti pakaian, karena pakaian kami sudah kotor saat diperjalanan, dan setelah itu saya membantu teman saya mencari kayu untuk membuat api :v dan setelah itu saya tidur :3 saya tidak tahu apa yang teman saya lakukan, hingga akhirnya saya pun terbangun saat mereka sudah memasak mie instan yang kami bawa sebelumnya. Dan setelah makan mie saya tertidur lagi :v di puncak gunung Seminung ini saya merasakan suhu yang sangat dingin sekali, dimana saya sudah mengenakan kaos kaki, celana, dan juga baju dua lapis namun dinginnya tetap terasa :3, dan pada saat tengah malam kami diguyur hujan yang membuat suhu nya semakin dingin. Dan setelah sekian lama tidur akhirnya hari sudah mulai pagi, dimana jika kita melihat ke bawah terlihat danau Ranau yang terbentang di hadapan kami, sungguh indah sekali :3 setelah mengambil beberapa foto kami pun membereskan tenda dan memasak mie instan kembali, setelah memakan mie instan kami pun menuruni gunung seminung untuk pulang. Setelah beberapa jam akhirnya kami kembali ke mushola PANDAWA, dan mengucap rasa syukur bahwa kami selamat selama perjalanan baik mendaki maupun menuruni gunung Seminung ini. Dan kamipun melanjutkan perjalanan kembali ke desa Kota Batu untuk mampir dan berpamitan kepada Paman teman kami (Bandi), dan akhirnya kami kembali menuju kota Muaradua, Ibu kota Kab. OKU Selatan untuk kembali beraktivitas karena besoknya sudah memasuki bulan Ramadhan.

Dan kesimpulan dari cerita diatas yaitu, saya sangat senang bisa meluangkan waktu bersama teman-teman saya , saya juga sangat senang dengan pengalaman mendaki gunung Seminung ini, dimana saya takjub akan ciptaan Allah yang sangat indah ini. Dan saya berpesan untuk kalian yang berencana untuk mendaki gunung, siapkan fisik kalian :v dan jangan contoh kami yang tanpa persiapan fisik. 

Baiklah seperti nya saya lupa untuk memberi tahu sebuah informasi penting :v gunung Seminung terletak di Kab.OKU Selatan. Prov.Sumatera Selatan. dengan ketinggian 1881 Mdpl.

Dan mungkin ini akhir dari tulisan kali ini :3 jika kalian berpikir tulisan ini GAJE atau semacamnya saya mohon maaf karena kita semua masih dalam tahap belajar, mohon maaf juga atas bahasa yang mungkin masih campur aduk antara bahasa Indonesia dan bahasa daerah Kami. Dan jangan lupa berkunjung ke kabupaten kami , Kabupaten Ogan Komering Ulu Selatan, karena kabupaten kami memiliki keindahan yang luar biasa. 

*BONUS FOTO


0 comments:

Posting Komentar